]] Dynamic Blog: Kapal Senjata Pemberontak Suriah Ditangkap di Lebanon

Senin, 14 Mei 2012

Kapal Senjata Pemberontak Suriah Ditangkap di Lebanon

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah kapal berbendera Sierra Leone, Lutfallah II ditahan oleh Angkatan Laut Lebanon, karena didapati mengangkut senjata api dan amunisi dalam jumlah besar.
Aparat Lebanon, juga mengamankan 11 awak kapal setelah tiga kontainer penuh senjata api dan amunisi. Menurut pemberitaan BBC, Minggu (29/4/2012), aparat keamanan meyakini muatan senjata dan amunisi itu akan dikirim untuk pasukan pemberontak Suriah. Sejumlah persenjataan, menurut laporan Reuters, memiliki label Libya.
Dilaporkan BBC, juru bicara Pasukan Perdamaian PBB di Lebanon (Unifil) yang membantu negeri itu mencegah pengiriman senjata ilegal ke dalam Lebanon,
Milos Strugar kepada BBC memastikan kapal itu seharusnya membongkar muatannya di pelabuhan Tripoli, sebelah utara Beirut.
Tripoli selama ini dikenal sebagai pusat pendukung oposisi Suriah, dan Damaskus sering mengeluhkan penyelundupan senjata api ke Suriah dari Lebanon.
Berdasarkan sebuah laporan, Lutfallah II berlayar dari Libia, berhenti di Alexandria, Mesir kemudian menuju ke pelabuhan Tripoli, Lebanon sebelum kemudian dicegat Angkatan Laut Lebanon.
Kapal itu kini ditahan di sebuah pelabuhan dekat Beirut dan angkatan darat Lebanon sudah menurunkan muatan kapal tersebut. Pemilik Lutfallah II kepada Reuters, mengatakan dirinya tak menyadari isi dari kontainer itu adalah senjata. Menurutnya hukum yang mengatur melarang pihaknya membuka dan memeriksa isi kontainer tersebut. "Hukum melarang kami untuk membuka dan memeriksa kontainer," kata sang pemilik kapal.
Dia menambahkan kapal itu awalnya diminta untuk membawa 12 kontainer 'kargo biasa' dari Libia ke Lebanon. Setelah tiga hari tertunda, kapal itu kemudian meninggalkan Libia dengan hanya membawa tiga buah kontainer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar