TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Tim Repsol Honda harus gigit jari setelah melihat Jorge Lorenzo memperpanjang kontrak berdurasi dua tahun dengan Yamaha. Pasalnya, keinginan mereka untuk mendapatkan pebalap Spanyol itu tidak bisa terwujud. Padahal, Honda punya keinginan besar menggaet Lorenzo sebagai suksesor Casey Stoner untuk mengendarai motor RC213V.
Dengan demikian, Honda harus membidik target yang lain, meskipun hampir tak ada pilihan lagi jika melihat nama-nama pebalap yang saat ini berkompetisi di kelas premier. Akan tetapi, direktur pemasaran dan komunikasi HRC, Livio Suppo, menegaskan bahwa mereka tak terlalu khawatir dengan kenyataan yang dihadapi sekarang.
"Tidak ada yang berubah. Jelas, bahwa dia adalah
pebalap yang tangguh dan semua pasti senang memilikinya di tim, termasuk kami. Tetapi kami menghormati keputusannya. Kami juga sudah memiliki pebalap lain yang cepat," ujar Suppo, menanggapi langkah yang diambil Lorenzo untuk tetap bersama Yamaha.
Karena itu, Honda akan memastikan bahwa Dani Pedrosa tidak akan pindah. Apalagi pebalap Spanyol yang merupakan mantan juara dunia kelas 125 cc itu sudah bertahun-tahun bersama mereka. Nah, dengan demikian siapakah yang akan mengisi satu kursi yang kosong untuk musim 2013?
Jika merujuk pernyataan wakil presiden HRC, Shuhei Nakamoto, bahwa pintu Honda masih terbuka untuk Valentino Rossi, maka ada kemungkinan "The Doctor" kembali bergabung dengan tim Jepang ini. Tetapi Suppo mengurangi antusiasme tersebut dengan mengatakan bahwa pebalap Ducati itu hanya bisa kembali ke Honda bersama tim satelit.
"Saya hanya mengulangi apa yang Nakamoto katakan: kemungkinan bahwa Valentino berada di tim resmi ini kecil, peluang paling besar adalah dia berada di sebuah tim satelit."
Jika Rossi bukan orang yang tepat, maka Marc Marquez akan menjadi pilihan terbaik untuk menjadi tandem Pedrosa. Tetapi regulasi rookie MotoGP bakal menjadi penjegal superstar Moto2 tersebut untuk menciptakan koneksi Spanyol di Honda. Inilah yang membuat Honda berusaha keras agar Dorna segera menghapus aturan tersebut pada akhir musim 2012.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar